Dilaksanakan pada 11 hingga 13 Mei 2022, penyusunan Program Prioritas ini dilakukan untuk mendukung kesiapan Perpustakaan UIN SU dalam mendukung akreditasi UIN SUMUT. Kepala Perpustakaan UIN SU Medan, Prof. Dr. Nurhayati, M.Ag mengungkapkan bahwa rapat kerja 2022 kali ini menjadi sangat penting karena Perpustakaan UIN SU berupaya menghasilkan Program Prioritas untuk mendukung persiapan akreditasi institusi UIN SUMUT mendatang.
Dalam rapat kerja ini, Perpustakaan UIN SU dan seluruh pustakawan bekerja sama dengan unit-unit terkait dengan perpustakaan, mulai dari bagian perencanaan dan keuangan UIN SU, Tim Pustipada UIN SU, Tim Pengembang Perpustakaan dari Prodi Ilmu Perpustakaan UIN SU, kemudian mengundang Narasumber dari Perpustakaan Perguruan Tinggi lain ( Kepala Perpustakaan UNIMED) agar lebih memperkaya informasi dan masukan bagi rapat kerja perpustakaan kali ini, tukas Prof. Nurhayati.
Rapat kerja ini diawali dengan pembukaan dan penyampaian kondisi Perpustakaan UIN SU oleh Prof. Dr. Nurhayati, M.Ag. Beliau memaparkan beberapa hal termasuk juga fokus perbaikan sarana dan prasana fisik bangunan perpustakaan, fasilitas bagi pemustaka dan pegawai, kemudian penyediaan aplikasi baru guna mendukung kinerja layanan Perpustakaan UIN SU.
Pada hari kedua dilanjutkan Untuk menambah semangat dan kekompakan Outbound Mental Building juga dilaksanakan pada pagi hari kedua rapat kerja, kemudian pada siang hari dilanjutkan dengan Seminar terkait tata kelola Perpsutakaan Perguruan Tinggi yang disampaikan langsung oleh Tessa Simahate, S.Sos, M.Ikom, dengan Franindya Purwaningtya, M.A Sebagai moderatornya
Selanjutnya rapat kerja dilanjutkan dengan Sidang Komisi untuk membahas Program Prioritas, Perpustakaan UIN SU membagi peserta rapat kepada 3 komisi berserta cakupan pembahasannya, antar lain yaitu :
Komisi A : Keuangan, Kepegawaian, Fasilitas, Kerjasama dan Promosi, Organisasi & Administrasi
Komisi B : Pengembangan Layanan, Pengembangan Koleksi, Pengembangan Pengolahan
Komisi C : Pengembangan Perpustakaan dan Pengembangan Teknologi Informasi
Sidang komisi dipimpin langsung oleh Dr. Abdul Karim Batubara, MA, seluruh peserta terlihat antusias mengikuti berbagai rangkaian kegiatan hingga rapat kerja berakhir.